|
Fakultas Ekonomi Dan Bisnis |
|
|
Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Merdeka Malang memiliki 3 (tiga) jurusan yaitu
1. Jurusan Manajemen
Konsentrasi:
a. Manajemen Keuangan dan Investasi
b. Manajemen Pemasaran
c. Manajemen Operasional
d. Manajemen Sumber Daya Manusia
2. Jurusan Akuntansi
Konsentrasi:
a. Akuntansi Umum
b. Akuntansi Keuangan
c. Akuntansi Manajemen
d. Akuntansi Perpajakan
3. Jurusan Ekonomi Pembangunan
Konsentrasi:
a. Ekonomi Sumber Daya
b. Ekonomi Keuangan dan Perbankan
c. Perencanaan Pembangunan dan Otonomi Daerah
Kompetensi Lulusan
Lulusan Jurusan Manajeman diarahkan untuk memiliki kompetensi membuat
perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengendalian dalam bidang
pemasaran, keuangan, operasional dan sumber daya manusia pada tingkat
middle manajemen yang memiliki wawasan global, tanggap teknologi dan
mandiri.
Didukung fasilitas perkuliahan yang nyaman (AC dan Audio Visual),
Laboraorium Praktikum Komputer (Sistem Perbankan, Statistik, Pasar
Modal, Manajemen Strategi, Anggaran Perusahaan, Manajemen Keuangan dan
Manajemen Operasional). Perpustakaan, Pusat Data Pasar Modal serta staf
akademik yang profesional dalam bidang pengajaran penelitian dan
pengabdian pada masyarakat (dengan kualifikasi 10% S-3 dan 90% S-2).
Kerjasama Nasional dan Internasional
UNESCO, ILO, UNDP Oregon University - USA Curtin University -
Australia Murdoch University - Australia Erasmus Universiteid - Belanda
Kementrian Pemuda dan Olahraga Kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi
Bank BNI 46, Bank Mandiri, Bank Jatim, bank Danamon Bursa Efek Jakarta
Bank Indonesia Ikatan Konsultan Pajak Indonesia PT Prima Food
FEB UNMER Malang menyediakan sistem pendidikan yang berkualitas tinggi
dengan staf pengajar yang tangguh, kurikulum yang dinamis, dan proses
belajar mengajar yang dijamin kualitasnya oleh Badan Penjamin Mutu
Universitas (BPMU) untuk tingkat universitas dan Gugus Kendali Mutu
Fakultas (GKMF) untuk tingkat fakultas, dan terakreditasi oleh Badan
Akreditasi Nasional (Jurusan/Prodi Ekonomi Pembangunan Akreditasi "A",
Jurusan/Prodi Manajemen Akreditasi "B", dan Jurusan/Prodi Akuntansi
Akreditasi "B"). Komitmen terhadap jaminan mutu akademik dibuktikan
dengan beberapa orang dosen tetap FEB UNMER Malang menjadi assesor
(Penilai akreditasi PTN/PTS) oleh Badan Akreditasi Nasional. Hal ini
menunjukkan pengakuan pihak luar mengenai kualitas staf dosen FE UNMER
Malang. Program yang dirancang oleh FEB UNMER Malang untuk menghasilkan
sumber daya manusia agar sesuai dengan kualifikasi yang diinginkan
adalah:
Program peningkatan hard skill melalui kuliah reguler, kuliah terstruktur, kuliah tamu, dan kuliah lapang (field trip)
dengan melibatkan secara aktif praktisi dunia usaha, dan pakar untuk
mengajar di ruang kelas dan lapang sebagai counterpart dosen tetap FE
UNMER Malang. Program peningkatan pembentukan kepribadian, kemampuan
komunikasi, leadership dilaksanakan dengan pendekatan education based value (soft skill) melalui hidden curriculummaupun
mata kuliah khusus soft skill. Program pembentukan kemampuan
kemandirian dan kewirausahaan (enterpreneurship) melalui mata kuliah
Kemandirian dan Kewirausahaan dan praktik usaha.
Program peningkatan wawasan global melalui aktivitas kelas internasional. | |
0 komentar:
Posting Komentar